Tentang kami

MASASHA adalah website yang berisi review dan sinopsis drama Korea, Series/TV, dan Movies/Film. Kadang, saya menyediakan link ke blog/web yang menulis sinopsisnya. Review yang ada di web ini sebagian besar berdasarkan pengalaman sendiri saat menonton drama yang bersangkutan. Ada banyak sekali drama Korea di weblog ini.

Sekilas tentang transformasi weblog MASASHA

Pada awal dibangun, sekitar tahun 2012, weblog ini berisikan artikel gado-gado. Kebanyakan artikel yang sifatnya personal, karena memang dulunya, blog ini adalah blog personal saya. Kemudian, weblog ini menjadi lebih spesifik mengulas drama dan film Korea. Ini juga ada cerita tersendiri.

Awalnya, saya adalah seorang anti Korea garis keras 😀

Di awal Korean Wave, saya benar-benar benci. Saya sendiri heran, apa alasannya. Mungkin karena saya tidak suka dengan oplas. Kalian tahu ‘kan, oplas di Korea adalah sebuah seni dan sesuatu yang halal. Jadi, saya tidak suka saja.

Kemudian, sekitar tahun 2014 kalau ga salah, suatu malam saya gelisah tidak bisa tidur. Menonton televisi adalah pilihan saya waktu itu. Kebetulan juga, tidak ada acara televisi yang menarik. Saya akhirnya pindah-pindah channel TV (saya bukan pengguna TV kabel) dan akhirnya ketemu dengan channel yang biasanya menawarkan home shopping. Kebetulan home shopping pas selesai, dan berlanjut ke acara berikutnya. Karena tidak ada yang lain, saya pilih menunggu acara apa yang akan disajikan. Ternyata ada drama Korea. Karena tidak ada yang lain yang menarik, saya akhirnya nonton saja. Ini drama Lee Yo-won, judulnya 49 Days. Waktu saya nonton, ini sudah episode tengah kaya’ nya. Dan … ternyata, drama-nya bagus juga. 😀

Cerita yang ditawarkan benar-benar menarik. Akting pemain-pemainnya juga bagus. Terutama Lee Yo-Won. Sejak inilah, saya mulai penasaran dengan drama Korea. Tontonan saya berikutnya adalah City Hunter. Yang paling berkesan adalah Secret Garden yang dibintangi Ha Ji-Won dan Hyun Bin. Drama ini juga yang membuat saya menyukai akting keduanya. Ha Ji-Won dan Hyun Bin. Setelahnya, saya menonton setiap drama Ha Ji-Won.

Kemudian setelah mulai menonton drama dengan genre lain, misal thriller, misteri, dan action, saya makin suka saja dengan drama Korea. Cinematografinya benar-benar bagus. Alur cerita juga sangat menarik. Mulai dengan Phantom yang dibintangi So Ji-Sub dan Uhm Ki-Joon. Drama ini membuat saya suka dengan akting Uhm Ki-Joon. Peran antagonis benar-benar dijiwainya. Dan ada banyak drama lain yang kemudian saya tonton.

Itulah saya. Dari yang semula anti Korea, menjadi maniac Korea.

Pesan saya,

Jangan terlalu benci dengan sesuatu. Karena suatu saat, Anda akan mencintainya.

Semoga weblog ini bermanfaat dan menghibur.

Jika para pengunjung situs ini ingin memberikan kritik/saran atau kerjasama silahkan hubungi kami melalui email : [email protected]

Salam hormat,

 

Administrator