Ditemukan Produk kecantikan palsu Berbahan Kotoran tikus serta urine manusia

Bagi Anda kaum hawa, sangat baik kalau Anda berhati-hati dalam menggunakan produk kecantikan. Perlu Anda tahu, saat ini produk kecantikan palsu semakin banyak beredar luas di tengah masyarakat. 
Baru-baru ini ditemukan produk kecantikan palsu yang mengandung kotoran tikus, urine manusia bahkan bahan kimia beracun yang membahayakan kesehatan pemakainya. Demikian disarikan dari Metrotvnews.com, dilansir dari Mirror.co.uk,
Kepolisian London, Inggris meng-kampanyekan dengan keras untuk memerangi produk-produk palsu yang dikatakan dalam “Wake up-don’t fake up!”. Make up, parfum, alat pemanas rambut dan krim wajah adalah beberapa barang palsu yang disorot oleh mereka.
Ditemukan Produk kecantikan palsu Berbahan Kotoran tikus serta urine manusia
Produk kecantikan palsu menjadi semakin umum dan mudah tersedia di online maupun media sosial. Polisi juga mengatakan penggambaran saham juga menjadi cara untuk menipu konsumen agar membeli produk mereka.
Uji laboratorium menunjukkan, parfum palsu sering mengandung bahan kimia termasuk sianida dan urine manusia. Pada kosmetik palsu seperti eyeliner, maskara, lipgloss ditemukan kadar racun seperti arsenik, merkuri dan timbal.
Semua produk yang menggunakan bahan berbahaya bisa menyebabkan alergi, iritasi pada kulit, dan kulit yang terbakar atau rusak.
Karenanya, pintarlah dalam memilih produk kecantikan dan pastikan produk make up Anda asli dan tidak mengandung bahan berbahaya.(sumber)

Share on: